Saibumi News

Darkmode

Macet, Kapolres Demak Turun ke Jalan Urai Kemacetan

By SAIBUMI

on Wed May 04 2022

IMG-20220504-WA0032

Demak – Kepala Kepolisian Resor Demak AKBP Budi Adhy Buono, turun langsung bersama tim urai ke jalan guna mengatur lalu lintas untuk mengurai kemacetan di jalur Pantura Demak. Hal tersebut dilakukan Kapolres Demak saat meninjau Pos Pengamanan Ketupat Candi 2022 di Pos Pam Onggorawe.

Dikatakannya, Satlantas Polres Demak menyiapkan 30 personel yang tergabung dalam tim urai kepadatan arus mudik lebaran 2022, guna memastikan kelancaran arus lalu lintas saat arus mudik lebaran maupun arus balik di jalur Pantura Demak.

“Tim urai kemacetan Polres Demak ditempatkan di sejumlah lokasi rawan kemacetan seperti di pertigaan Kracaan, perempatan Kodim 0716/Demak, sejumlah putaran di jalur Pantura Semarang – Kudus, serta jalur selatan Semarang – Grobogan,” Kata Budi, Rabu (4/5/2022).

Budi memaparkan, tim urai kepadatan arus lalu lintas akan berkolaborasi dengan petugas yang ada di sejumlah Pospam yakni Pos Pam Alun-alun Simpang Enam Demak, Pos Pam Onggorawe, Pos Pam Mranggen, Pos Pam Karangawen serta Pos Pam Trengguli.

“Tugas dari tim urai tentunya berbeda dengan petugas Pos Pam. Mereka mengawal arus mudik maupun arus balik di sepanjang jalur Pantura Demak maupun Jalur Selatan Mranggen – Karangawen agar lancar dan tidak terjadi kemacetan akibat peningkatan volume kendaraan,” jelasnya.

Saat ini kepadatan arus lalu lintas di jalan Pantura Demak mengalami peningkatan volume kendaraan, terutama di sepanjang jalur Sayung sampai dengan jalur Lingkar Demak baik dari arah Demak – Semarang maupun Semarang – Demak.

“Banyak putaran di sepanjang jalur Pantura sehingga kami lakukan rekayasa lalu lintas agar tidak mengalami ketersendatan arus lalu lintas. Dalam pelaksanaan tugasnya, tim urai menggunakan motor patroli sehingga lebih mudah membuka kepadatan arus lalu lintas,” ungkapnya.

Sementara itu, Romadhon, pemudik asal Tangerang tujuan Tuban, saat dijumpai di Pos Pam Onggorawe menuturkan meski arus lalu lintas di sepanjang Pantura mengalami peningkatan, namun tidak sampai terjadi kemacetan panjang.

“Kami melakukan perjalanan mudik H + 2 Lebaran dengan tujuan agar tidak mengalami antrean panjang di jalan tol maupun kemacetan di jalur Pantura. Terima kasih kepada petugas dari Polres Demak yang melakukan rekayasa lalu lintas sehingga perjalanan kami lancar,” ungkapnya.

TwitterInstagramFacebookYoutube

Contact us

© 2024 Saibumi News Network.